4 Masalah & Solusi Mendapatkan Uang Bagi Blogger Pemula di Indonesia

Tahukah anda banyak pemilik blog di luar indonesia yang bisa kaya dari blognya. Tapi tidak untuk blogger indonesia meskipun ada beberapa yang sukses dari blog tapi kebanyakan pemilik blog indonesia gagal jadi kaya dari blognya. Penyebab dari semua ini adalah para pengguna internet dari indonesia dan juga blogger itu sendiri. Untuk megatasi masalah dalam dunia blogging, berikut penyebab blogger indonesia kesulitan untuk mendapat penghasilan dan solusi mengatasi masalah yang ada.

Masalah 1 | Menghindari link afiliasi 

Banyak sekali orang indonesia yang menghindari link affiliasi ketika mereka mendapatkan informasi bisnis dari sesama orang indonesia. Mereka lebih memilih mengetik ulang alamat yang akan di tuju tanpa embel-embel ref, id, mitra, dll.
 

Solusi 1 | Mengagumi blogger kaya lainnya 
Para blogger kaya mengagumi blogger kaya dan sukses lainnya. Selanjutnya mereka saling bekerja sama. Blogger sebaliknya merasa iri pada blogger kaya dan ini jangan sampai terjadi seharusnya kita saling bekerja sama yang saling menguntungkan dan jujur.

Masalah 2 | Takut pulsa terpotong
 

Pengguna internet pemula khususnya yang menggunakan hp, mereka takut melakukan klik pada iklan karena yang mereka tahu jika iklan di klik maka pemilik blog akan mendapatkan bayaran dari pulsa mereka yang terpotong. Jadi mereka berusaha menghindari klik pada iklan meskipun sebenarnya mereka benar-benar tertarik pada iklan yang sedang tayang hanya karena takut pulsa terpotong. Padahal jika mereka tahu yang sebenarnya ceritanya tidak akan seperti ini.

Solusi 2 | Tidak menyalahkan situasi, kondisi, orang lain, dan nasib
 

Blogger kaya tidak menyalahkan situasi, kondisi, orang lain, dan nasib karena semua itu tidak bisa mereka kontrol. Blogger sebaliknya menyalahkan situasi, kondisi, orang lain, dan nasib karena sesungguhnya mereka malas mencari atau membuat jalan keluar dari masalah yang sedang atau akan dihadapinya.

Masalah 3 | Orang indonesia tidak mudah tertarik
 

Hal seperti ini memang tampak tidak ada hubungannya, tapi kalau di amati lebih dalam lagi, orang indonesia itu tidak mudah tertarik untuk mengerti lebih jauh tentang suatu hal. Kebanyakan mereka hanya mengambil, melihat, atau mempelajari yang ada saja. Dengan kata lain, mereka tidak suka mengembangkan atau mempelajari lebih dalam lagi. Dari semua itu, bisa kita buat kesimpulan kalau iklan yang kita pasang jarang mereka klik karena mereka tidak mau mempelajari lebih dalam lagi.

Solusi 3 | Menganggap masalah sebagai tantangan
 

Para blogger kaya dalam perjalanannya menghadapi beragam masalah. Alih-alih menyerah, mereka menjadikan masalah tersebut sebagai tantangan yang secara tekun dicarikan jalan keluarnya.

Masalah 4 | Iklannya itu-itu saja 

Banyak blogger yang berharap bisa kaya dari ppc lokal. Tapi ppc indonesia kebanyakan hanya menampilkan iklan yang hanya itu-itu saja. Dan iklan yang di tampilkan kebanyakan hanya menjual mimpi belaka. Dengan begitu tentu pengunjung akan merasa bosan. Dan klik iklan yang melimpah pun tidak bisa di dapatkan karena iklannya terlihat muluk-muluk yang akhirnya malah terkesan seperti penipuan.

Solusi 4 | Berpikir besar
 

Blogger kaya berpikir besar. Mereka menetapkan target besar, mengerjakan projek-projek online besar, dan sebagainya. Sebagai contoh, mereka menargetkan pendapatan ribuan dolar tiap bulannya. Blogger sebaliknya berpikir kecil sehingga menetapkan target pun sekecil mungkin (mereka takut menetapkan atau mengejar target besar).

Sumber :
1. madjongke.yn.lt
2. blogodolar.com



0 Response to "4 Masalah & Solusi Mendapatkan Uang Bagi Blogger Pemula di Indonesia"

Post a Comment