Tips Sukses Berwirausaha Dari 10 Entrepreneur Tersukses di Dunia

Meraih kesuksesan di usia muda bukan lagi hal yang mustahil. Banyak generasi muda yang sekarang ini mulai giat menjadi entrepreneur dan bahkan bisa menjadi pioneer di bidangnya. Diantara banyak entrepreneur yang sukses tersebut ada 10 orang entrepreneur yang dengan kerja keras dan ide-idenya yang kreatif meraih kesuksesan dan meraih keuntungan yang sangat besar. Berikut 10 tips sukses dari 10 entrepreneur, seperti dikutip dari aturduit.com laman  :

1.     Mark Zuckerberg

Sang pendiri Facebook ini sudah bisa meraih $13.3 miliar di usianya yang baru 28 tahun. Sebenarnya apa yang membuat Facebook sukses? Passion dan keyakinan yang kuat atas apa yang dilakukan membuat Zuckerberg mampu membangun Facebook hingga sebesar sekarang.

2.       Dustin Moskovitz

Salah satu pendiri Facebook yang kini merintis usahanya sendiri melalui www.asana.com ini juga dikenal sebagai salah satu entrepreneur muda dan tersukses di dunia dengan kekayaan berkisar $3.8 miliar. Bahkan selain mengembangkan www.asana.com, Dustin sendiri memiliki investasi di Path dan ia memiliki peran dalam menggagalkan Google untuk mengakuisisi Path. Moskovitz dikenal memiliki jiwa entrepreneur yang sudah mendarah daging sehingga pembicaraan bisnis dan inovasi sudah menjadi makanannya sehari-hari.

3.       Matthew Mullenweg

Mullenweg merupakan salah satu pendiri WordPress, salah satu open source blogging platform terbesar yang ada. Berawal dari hobinya untuk membuat blog yang berisikan foto-foto yang ingin dia share ke teman-temannya, Mullenweg pun mulai membangun WordPress. Kesuksesan WordPress terletak pada open-source yang memungkinkan orang lain berkontribusinya di dalamnya. Mullenweg juga meyakini bahwa tekhnologi yang bagus dihasilkan dari kerjasama tim.

4.       Blake Ross

Blake Ross merupakan seorang software developer yang dikenal melalui browser Mozilla Firefox. Ide briliannya berawal ketika ia dan beberapa rekanannya melakukan magang di Netscape dan memutuskan untuk membuat sebuah browser yang user friendly, cepat dan efisien. Sedikit tips kesuksesan dari Blake adalah kelilingilah diri Anda dengan orang-orang yang berenergi positif dan kreatif karena mustahil untuk memulai sesuatu yang hebat hanya dengan diri sendiri.

5.       Gurbaksh Chahal

Riwayat pendidikan tinggi tidak menjamin seseorang akan sukses di kemudian hari, itulah yang terjadi pada Gurbaksh Chahal, CEO dari RadiumOne dengan kekayaan diperkirakan senilai $100 juta. Untuk mencapai kesuksesannya sampai sekarang ini, Gurbaksh yang drop out dari sekolah SMA-nya ini telah memulai kerja kerasnya semenjak ia berusia 17 tahun. Melalui bukunya, “The Dream: How I Learned the Risks and Rewards of Entrepreneurship and Made Millions”, Gurbaksh menceritakan kisah hidupnya dimana kerja keras, ketekunan, dan keyakinanlah yang membuat ia bisa sesukses sekarang.

 6.       Naveen Selvadurai

Pengalaman bekerja pada banyak perusahaan besar seperti Nokia, Sun Microsystem, dan Sony membuat Naveen Selvadurai berani untuk mengikuti passion-nya meraih mimpinya yang besar yang diwujudkan dalam Foursquare, sebuah social networking yang didasarkan pada lokasi. Selvadurai percaya bahwa tidak ada aturan dalam kesuksesan, passion-lah yang membawa seseorang untuk menciptakan aturan mereka sendiri dan memperagakan konsep hebat ke dalam platform yang sebenarnya.

7.       Kevin Systrom

Siapa yang tidak kenal Instagram, sebuah aplikasi photo-sharing, video-sharing sekaligus social network. Bersama partnernya Mike Krieger, Systrom mencoba memfokuskan ide-idenya ke dalam aplikasi photo-sharing. Kunci dari kesuksesan Instagram adalah bagaimana cara mempertahankan partnership yang sukses dan sehat sehingga bisa membuat keputusan yang penting yang bisa berpengaruh pada karir ke depannya.

8.       David Karp

Menjadi seorang entrepreneur sejati adalah melakukan banyak hal dengan hanya bermodalkan sedikit dan lupakan gaya hidup yang glamor. Kedua hal itulah yang menjadi salah satu kunci kesuksesan David Karp, sang pendiri Tumblr. Karp memulai bisnisnya di usia 15 tahun hanya di kamar tidurnya hingga akhirnya di tahun 2013 ini, Yahoo mengakuisisi Tumblr dengan nilai $1.1 miliar, nilai yang sangat fantastis.

9.       Evan Sharp

Ide kreatif bisa timbul dimana saja bahkan ketka sedang berdiskusi dalam sebuah forum atau kelas, itulah yang menginspirasi Evan Sharp untuk membuat aplikasi photo-sharing Pinterest. Bersama dengan Ben Silbermann, dan Paul Sciarra, Evan Sharp membangung sebuah photo-sharing website yang berisikan koleksi foto-foto yang dimasukkan ke dalam board sesuai dengan kategorinya seperti orang, pemandangan, hobi, dan fashion.

10.       Nick D’aloisio

Mungkin diantara ke sembilan entrepreneur muda diatas nama Nick D’aloisio masih kurang terdengar namanya. Namun remaja berusia 17 tahun ini sudah mampu menjual perusahaan yang ia buat senilai $30 juta kepada Yahoo dan darisanalah pemuda ini mulai banyak menarik perhatian banyak orang. Nick merupakan seorang entrepreneur dan software programmer yang menciptakan Summly, sebuah tekhnologi Artificial Intellegence yang dikembangkan bersama SRI International. Nick percaya bahwa jika seseorang memiliki sebuah ide bagus maka wujudkan lah ide tersebut dan jika Anda berpikir bahwa ada celah di pasar maka segera luncurkanlah produk tersebut karena percayalah banyak investor di dunia ini yang siap untuk berinvestasi di perusahaan-perusahaan.

Pada intinya adalah yang dibutuhkan dalam berwirausaha adalah keyakinan dan passion atas apa yang dilakukannya. Jika seseorang sudah tertarik atas apa yang dilakukannya maka ia akan dengan senang hati untuk melakukannya. Jangan takut mengambil resiko dalam berwirausaha karena itu adalah satu langkah yang harus dilalui untuk meraih kesuksesan. 

0 Response to "Tips Sukses Berwirausaha Dari 10 Entrepreneur Tersukses di Dunia"

Post a Comment