Tips Meningktkan Motivasi Kerja Karyawan



Karyawan merupakan salah satu bagian penting dalam berdirinya sebuah perusahaan. Faktor motivasi jelas memiliki hubungan langsung dengan kinerja individual para karyawan selain daripada kemampuan dan faktor lingkungan kerjanya. Maka sangatlah strategis, apabila pengembangan kinerja individual karyawan dimulai dari peningkatan motivasi kerjanya.

Adalah tugas manajemen agar karyawan memiliki semangat dalam pekerjaannya. Biasanya, karyawan yang puas dengan apa yang diperolehnya, maka ia pun akan memberikan lebih dari apa yang diharapkan oleh perusahaannya tersebut. Baik dari segi kedisiplinan, tanggung jawab, maupun profesionalisme dalam pekerjaannya. Apa yang dibutuhkan karyawan adalah dasar dari lahirnya sebuah motivasi. Lalu, apa sebenarnya yang dibutuhkan, berikut ulasannya.

Kebutuhan fisiologis
Manusia bekerja, tentu demi memenuhi kebutuhan hidupnya, baik secara material maupun non material. Kebutuhan material yang dimaksud adalah besar upah dan penerimaan-penerimaan lain yang dapat dinilai dengan uang, seperti makanan dan tempat tinggal. Sedangkan kebutuhan non material, adalah kebutuhan yang sifatnya lebih kepada kepuasan, seperti keakraban, perasaan untuk bisa dimengerti dan dihargai.
Kebutuhan rasa aman
Ketika karyawan merasa aman, maka ia akan merasa nyaman. Dan sebaliknya, karyawan tidak akan merasa nyaman ketika dia berada dalam kondisi yang tidak aman. Baik keamanan dari segi fisiologis maupun dari segi biologis.
Kebutuhan bersosialisasi
Manusia hidup tentu tidak terlepas dari peran manusia lainnya. Itulah mengapa, kebutuhan untuk bersosialisasi merupakan hal yang tidak kalah penting. Perasaan diterima oleh orang lain, dihormati, dan berprestasi, merupakan hal-hal yang mampu meningkatkan motivasi seseorang. Akan berbeda hal nya ketika ia tidak diterima dan tidak dihormati oleh orang-orang disekitarnya.

Kebutuhan akan penghargaan
Tidak ada salahnya, jika anda memberikan sebuah penghargaan kepada mereka (karyawan) yang memang terbaik di mata perusahaan. Penghargaan seperti pujian, pengakuan, dan penghormatan, sepertinya cukup untuk bisa meningkatkan motivasi kerja karyawan. Dan, akan lebih baik lagi, jika anda mampu memberikan fasilitas yang mereka idam-idamkan. Seperti rumah, kendaraan, ataupun modal usaha sampingan. Walaupun hanya sekedar inventaris atau titipan.

Kebutuhan aktualisasi
Yaitu kebutuhan realisasi, dimana karyawan bebas memperlihatkan ekspresi diri sebagai seseorang yang mampu dan diberikan kesempatan untuk bisa mewujudkan potensi bakatnya dengan baik.
Hal tersebut diatas, sepenuhnya kembali kepada pribadi diri anda sendiri. Sejauh mana anda mampu berprestasi, dan sejauh mana anda mampu bersosialisasi. Keberhasilan anda merupakan timbal balik dari apa yang telah anda lakukan.

Menjaga Motivasi Bisnis
Motivasi bisnis kadang dengan mudah menghilang dari jiwa pengusaha. Kehilangan motivasi bisnis ini justru sering menghinggapi pemilik usaha kecil. Tekanan dan stres untuk menjaga agar bisnis tetap berjalan adalah penyebab utamanya. Padahal, justru tekanan inilah yang merupakan kunci sukses yang akan menentukan grafik bisnis pengusaha. Naik atau turun. Untuk mengatasi tekanan itulah dibutuhkan motivasi bisnis.

Tetapkan tujuan dan lacak kemajuan
Bagian yang paling penting dalam menjalankan bisnis kecil adalah menetapkan, mencapai, dan melakukan peninjauan sejauh mana kemajuan sudag diperoleh. Hal ini harus tetap dilakukan agar pengusaha tetap termotivasi.


Tujuan meninjau bisnis juga merupakan strategi jangka panjang untuk membantu dan menjaga bisnis ke arah yang positif. Sedangkan strategi jangka pendeknya adalah membantu pengusaha untuk mencapai strategi jangka panjangnya.

Untuk menjaga motivasi bisnis tetap tinggi tinggi, sebaiknya pengusaha memiliki gambaran tujuan dalam bentuk timeline. Semakin sering melihat dan mengamati timeline maka jalur dan tujuan bisnis akan tetap berada dalam jangkauan. Merevisi tujuan, bukan hal yang tabu. Tetapi tetap berada dalam garis tujuan adalah yang utama.


Rencanakan hadiah untuk kemajuan bisnis
Cara ini merupakan salah satu yang terbaik untuk mempertahan motivasi bisnis. Memberi hadiah pada diri sendiri adalah sesuatu yang sulit karena tidak ada nilai yang paling tepat untuk menghargainya.

Dimana sebaiknya hadiah ini diterakan, yang paling mungkin adalah dalam timeline tujuan bisnis. Tentukan hadiahnya misalnya rencanakan liburan, atau memberi bonus kepada karyawan, kemudian sisipkan di timeline, sehingga jauh hari sebelum hadiah itu tiba pengusaha bisa merencanakannya.

Menjaga jaringan bisnis
Menjaga motivasi bisnis agar tetap tinggi bisa dilakukan dengan membuat dan menjaga jaringan bisnis. Dengan berjejaring dan berkomunitas dengan pengusaha yang lain maka para pemilik bisnis yang lain itu juga bisa untuk diajak berdiskusi. Rekan dalam jaringan mungkin memiliki ide untuk memaksimalkan bisnis, atau bahkan bisa menjaga agar motivasi bisnis tetap tinggi.


Kenali diri dan terus mawas diri
Seoarang pengusaha pasti bangga dengan produk-produknya. Seoarang pengusa pasti bangga dengan bisnis yang diterjuninya, sekecil apapun bisnis itu pasti membanggakan. Maka jika seorang pengusa tidak lagi bisa menemukan kembali gairahnya, kehilangan kebanggan pada produk dan usahanya, bisa dipastikan pengtusaha tersebut sedang kehilangan motivasi bisnis.


Jika hal tersebut terjadi, seorang pengusaha harus mengupayakan untuk kembali mengenali dirinya dan harus mengembalikan kebanggaan akan produk dan usaha yang digelutinya. Jalan yang paling tepat adalah kembali pada diri sendiri, atau jika butuh waktu untuk beristirahat, tidak ada salahnya mengistirahatkan diri untuk mencari pemantik agar motivasi kembali menyala. Selamat membangun motivasi bisnis!



Referensi : Gemintang.com



(felly@oktomagazine.com

0 Response to "Tips Meningktkan Motivasi Kerja Karyawan"

Post a Comment